Pulau Nias, selain terkenal akan pantai yang indah, laut dan biota dibawahnya, dan budaya megalitikum, juga terdapat tempat wisata alam seperti pergunungan, sungai, dan air terjun di pedalaman pulau. Beberapa tempat tersebut telah dieksplorasi dan terbuka untuk umum. Sebagian lainnya dalam tahapan pembangunan, perencanaan, hingga rencana yang jalan ditempat. Salah satunya air terjun Luaha Ndroi yang berada di pedalaman Nias, tepatnya di Kecamatan Alasa Kabupaten Nias Utara. Pengunjung air terjun Luaha Ndroi di tingkat 2 Air terjun Luaha Ndroi berada di desa Fulolo Alasa, 1 km sebelum memasuki ibukota Kecamatan Alasa. Perjalanan dari Gunungsitoli ke tempat tersebut sekitar 35 Km atau sekitar 1 jam perjalanan mengikuti jalur ke Kecamatan Gunungsitoli Barat – Hiliduho (Kabupaten Nias) – Alasa Talumuzoi (Nias Utara) – Alasa (Nias Utara). Tempat tersebut sudah lama dijadikan tempat wisata dan sering dijadikan sebagai destinasi alam air terjun dan alam yang asri.